Aku sudah lama ingin membuat konten edukasi pemrograman, tapi selalu mogok, karena tidak senada dengan konten yang sudah ada (video ku sebelum sebelumnya adalah showcase project), apalagi video terakhir itu shitposting, malah lebih viral entah dari mana.
Aku memutuskan untuk membuat channel bersih satu lagi hanya untuk tutorial. Aku punya feeling sepertinya jaman waktunya berubah. Aku punya firasat mungkin lebih baik jadi dosen online di YouTube dan jadi guru semua orang daripada jadi guru di satu wilayah/tempat aja. Mungkin akan lebih baik jika aku terus belajar dengan tantangan dan skill baru daripada melamar menjadi dosen dan “berhenti” belajar dari lapangan langsung. Mungkin aku salah, mungkin aku benar, tapi kalau belum dicoba, belum tau juga. Ku anggap investasi dulu lah usaha yang satu ini.
Trus yang lama apakah tetap diteruskan? Rencanaku begitu. Karena contoh saja TEXDraw itu belum punya video reelnya. Tapi masih saja belum sempat aku sih.