Apakah rahasia dibalik orang-orang yang panjang umur? Untuk menjawabnya, kita perlu mengenal konsep temuan ahli psikolog Jepang. Ikigai berarti “alasan untuk hidup”. Ikigai tiap orang berbeda-beda dan menemukan “Ikigai-mu” adalah kunci terpenting agar kamu dapat menemukan tujuan hidup, yang mengarah pada kebahagiaan dan semangat sepanjang sisa hidup.
Untuk menemukan Ikigai-mu, kamu harus tau, Apa yang kamu cintai, apa yang kamu pandai, apa yang bisa memberimu uang, dan apa yang dunia sedang butuhkan. Jika kamu dapat menemukan cara untuk menyatukan 4 konsep tersebut dalan lifestyle anda, maka itulah Ikigai.
Kita mulai dengan contoh, seorang seniman handal. Bakatnya terasah dari kecil. Dia pun suka dengan bakat andalannya. Dia bisa mempublikasi hasil karyanya, bahkan menjualnya. Orang pun suka melihat karyanya. Itulah 4 konsep yang membuat seorang seniman sukses.
Ikigai tidak hanya muncul pada orang berbakat. Kadang orang menemukan Ikigai mereka dengan hal yang berbeda-beda. Misalnya, Seorang manajer di perusahaan terkenal. Dia lihai dalam menyampaikan visi dan menjalankan proker yang ditugaskan. Hasil gajinya melebihi kebutuhan hidupnya, dan biasa disisihkan untuk kepentingan sosial. Selain itu, dia tertarik menjadi motivator dan sering memberikan ceramah sambil jalan-jalan dibanyak tempat. Itulah 4 konsep Ikigai untuk orang yang beruntung seperti dia dapat menemukannya.
Aku akui, menemukan Ikigai merupakan hal tersulit tiap orang harus alami. Menemukan Ikigai bukanlah usaha yang instan, sering kali hit-and-miss. Anda harus mencari banyak pengalaman, mencari motivasi dari orang-orang bijak, paham strategi dan mengerti situasi tentang dunia saat ini. Namun aku percaya, suatu saat kau pasti akan menemukannya.